TANZIMAT DI TURKI
oleh Laila Kholidah
Gerakan
Tanzimat melahirkan sejumlah tokoh pembaru dalam bidang pemerintahan, hokum,
administrasi, pendidikan, keuangan, perdagangan dan sebagainya. Di antara
tokoh-tokoh tersebut adalah Mustafa Rasyid Pasya (1800-1858), Mehmet Sadik
Rifat Pasya (1807-1856), Mustafa Sami’ (Wafat 1855), Ali Pasya (1815-1871), dan
Fuad Pasya (1815-1869).
·
Mustafa Rasyid Pasya (1800-1858)
Pemuka utama dari
pembaharuan di zaman Tanzimat ialah Mustafa Rasyid Pasya, ia lahir di Istanbul
pada tahun 1800. Ia memperoleh pendidikan di Madrasah kemudian menjadi pegawai
pemerintah. Mustafa Rasyid Pasya pada tahun 1834 diangkat menjadi Duta Besar untuk
daerah Perancis. Selain itu, ia juga pernah diangkat menjadi Duta Besar
Kerajaan Utsmani di beberapa negara lain. Oleh karena itu, ia merekam
faktor-faktor kemajuan di negara-negara Barat. Setelah itu ia dipanggil pulang
untuk menjadi Menteri Luar Negeri dan pada akhirnya ia diangkat menjadi perdana
Menteri. Usaha pembaharuannya yang terpenting ialah sentralisasi pemerintahan
dan modernisasi angkatan bersenjata pada tahun 1839.
Lihat juga : KELUARGA VERSI ARAB